Mengapa Berketukangan: Sekelumit Catatan dari Rumah Intaran

Gede Kresna

18/02/2015
08.00
Multimedia Room, Department of Architecture FTUI

Setelah menyelesaikan pendidikan arsitekturnya di Universitas Indonesia, I Gede Kresna sempat beberapa lama bekerja di Jakarta sebelum memutuskan tinggal di Denpasar, Bali pada tahun 2004.

Terdorong oleh keinginannya untuk mewujudkan tulisan-tulisan dan gagasan-gagasannya, I Gede Kresna memutuskan untuk tinggal di Desa Bangkala di Bali Utara untuk mendirikan Rumah Intaran, sebuah konsultan arsitektur yang tak hanya mengerjakan desain-desain arsitektural, melainkan juga mengadvokasi beberapa desa yang memiliki persoalan arsitektural atau desa yang dipersiapkan pembangunan kepariwisataannya, supaya tidak berkembang terlalu cepat dan merusak.